Harga baja ringan adalah salah satu hal yang akan diincar maupun dicari oleh banyak orang. Di mana baja ringan ini sangat dibutuhkan oleh beberapa orang terutama yang sedang atau bahkan akan melakukan berbagai pembangunan. Baik pembangunan rumah, hotel, dan masih banyak lagi beberapa jenis pembangunan yang lainnya.
Daftar Isi
Mengenal Kandungan Baja Ringan
Anda harus mampu memahami beberapa jenis baja ringan yang nantinya bisa Anda pergunakan untuk membantu dalam berbagai pembangunan yang akan dilakukan. Properti baja ini juga merupakan komponen penting dalam beberapa kegiatan konstruksi. Baja ini merupakan baja karbon dengan jumlah karbon yang terbilang cukup rendah. Bahkan jenis baja ini juga dikenal dengan sebutan baja karbon rendah.
Pada umumnya, untuk jumlah karbon yang akan Anda temukan pada jenis baja ringan ini sebesar 0.05% sampai dengan 0.25% dari total beratnya. Sedangkan untuk berat baja dengan nilai karbon yang tinggi biasanya memiliki kandungan karbon dari 0.30% sampai dengan 2.0%.
Di atas merupakan sebuah informasi standar karbon yang ada pada beberapa jenis baja khususnya baja ringan. Apabila nantinya ada lebih banyak karbon yang ada di dalam baja tersebut, maka baja akan diklasifikasikan sebagai jenis besi tuang. Berbeda dari jenis besi pada umumnya, baja ini tidak mengandung berbagai unsur tertentu.
Di dalamnya tidak ada beberapa kromium maupun unsur panduan yang lainnya pada baja ringan yang akan Anda beli. Karena nantinya adanya kandungan unsur karbon dan paduannya akan relative jauh lebih rendah. Ada juga beberapa jenis property yang dengan sengaja membedakan dari karbon serta baja paduan yang jauh lebih tinggi.
Tinggi rendahnya karbon nantinya akan menggambarkan bahwa jenis baja ini biasanya akan lebih ulet. Jadi, pada umumnya mampu menghasilkan kekuatan Tarik yang jauh lebih sedikit daripada baja yang memiliki kandungan karbon yang cukup tinggi. Sedangkan dari sisi harganya, untuk daftar harga baja ringan 2019 ini jauh lebih terjangkau dibandingkan dengan jenis baja-baja yang lainnya. Hal ini disebabkan karena jumlah eleman paduan yang cukup minim.
Mengenal Pembuatan Jenis Baja Ringan
Terdapat beberapa jenis baja ringan yang sangat mirip sebagaimana baja karbon lain yang sudah dibuat. Cara umum yang harus Anda lakukan tentunya melibatkan beberapa kombinasi antara biji besi dan juga batu bara. Setelah nantinya batu bara dan juga bijih besi dilakukan ekstrasi, lalu akan dileburkan bersama di dalam danur yang cukup tinggi. Setelah nantinya dilelehkan, campuran nantinya harus dipindahkan ke dalam tungku lainnya dengan tujuan untuk membakar seluruh kotoran yang mungkin ada di dalamnya.
Setelah itu, jenis baja akan dibiarkan memadat menjadi bentuk persegi panjang. Sedangkan untuk proses berikutnya, potongan baja ringan ini akan dibentuk sesuai dengan ukuran yang masing-masing Anda inginkan menggunakan beberapa proses. Sedangkan nama atau jenis proses ini biasanya disebut dengan hot rolling.
Informasi Aplikasi Umum Jenis Baja Ringan
Sebelum pada akhirnya Anda mengetahui beberapa informasi tentang harga baja ringan, maka Anda perlu mengetahui beberapa contoh di mana baja ringan akan digunakan di dalam dunia industry. Untuk beberapa contohnya adalah:
- Baja structural.
- Mobil
- Mebel
- Dekorasi
- Kawat
- Pagar, dan lain sebagainya.
Aplikasi Fungsi Baja Ringan Lainnya
Pada dasarnya, baja ringan ini memang sudah banyak digunakan dalam berbagai dunia industry seperti beberapa contoh yang telah disebutkan di atas. Padahal, ada beberapa fungsi baja ringan lain yang bisa Anda temukan di beberapa kesempatan dan kebutuhan lainnya baik bondek, spandek dan yang lainnya.
- Bondek
Bondek merupakan salah satu dari sekian banyaknya jenis baja ringan yang sudah dijual di pasaran. Hal ini bahkan merupakan sebuah pelopor dari yang disebut dengan decking. Nantinya, fungsi dari bondek ini adalah bekisting dan juga tulangan positif pada satu arah. Untuk keuntungan dari penggunaan ini tentu bisa mempercepat waktu pengerjaan dalam pembuatannya atau juga sekaligus pembongkarannya.
Sedangkan ketika digunakan dalam sebuah konstruksi beton, maka jenis baja ringan bondek ini juga relatif lebih mudah untuk dipasangkan pada jenis konstruksi baja atau juga beton. Bahkan selain itu, baja ringan dengan jenis bondek ini bisa digunakan secara langsung sebagai jenis plafon yang awet dan mampu bertahan lama.
- Spandek
Selain jenis bondek, ada juga jenis baja ringan lainnya yang bisa Anda pilih dan salah satunya adalah jenis spandek. Di dalam dunia konstruksi, spandek adalah salah satu pilihan baja ringan yang bisa digunakan sebagai sebuah penutup atau digunakan untuk dinding bangunan.
Sedangkan untuk pemasangan jenis spandek ini sendiri bertujuan untuk menegaskan sebuah kerapihan dan juga keindahan pada sebuah bangunan. Hal ini pun dapat didukung dengan bentuk spandek yang bergelombang. Bahkan jenis spandek ini juga sangat cocok untuk aplikasi atau bahkan atap dinding perumahan, bangunan industry dan juga bangunan komersial.
- Truss
Kini beberapa rangka dari atap baja ringan memang cukup popular dan sudah digunakan di berbagai Negara bahkan termasuk juga di seluruh Indonesia. Aplikasi dari jenis baja ringan ini juga sangat cocok untuk digunakan dalam pembangunan gedung, perumahan, industry dan juga beberapa gedung komersil.
Untuk beberapa jenis baja ringan yang bisa Anda aplikasikan ini berbagai macam khususnya yang bisa digunakan untuk pembangunan bagian atap. Kemudian, truss juga merupakan salah satu pilihan baja ringan yang telah digunakan oleh banyak orang serta mampu bertahan lama baik dari berbagai cuaca sekalipun.
Nantinya jenis baja ini akan menggunakan bahan material utama yaitu zinc alumunium yang juga akan dilapisi dengan lapisan-lapisan anti karat. Kemudian, di dalamnya juga terkandung silicon yang hampir sama dengan jenis baja spandek atau juga jenis besi bondek. Bahkan bahan besi baja truss ini juga mudah untuk dipasangkan atau dilepas kembali.
Ada banyak kelebihan yang bisa Anda peroleh ketika pada akhirnya Anda menggunakan jenis baja ini. Beberapa contoh bangunan yang juga cocok untuk digunakan menggunakan atap baja ringan truss adalah bata, plasterboard, glass wool, alumunium foil, dan beberapa jenis bangunan yang lainnya.
Untuk mendapatkan informasi tentang apa saja fungsi maupun keunggulan lain yang akan Anda dapatkan ketika menggunakan jenis baja ini maka Anda bisa mendatangi ke beberapa toko bangunan yang ada di sekitar Anda. Apalagi beberapa pilihan baja ringan ini juga bisa digunakan untuk memperkokoh bangunan yang akan Anda buat atau bangun nantinya.
Rekomendasi harga baja ringan akurat yang nantinya bisa Anda pergunakan bisa didapatkan dengan mudah yaitu mencari daftar harga yang sudah tersedia di internet. Namun, untuk mempermudah pencarian harga yang akurat dengan merek bahkan kualitas yang terjamin, maka yang harus kalian lakukan ialah mendatangi ke beberapa toko bangunan yang ada di kota Anda.
Seorang mahasiswa Indonesia yang berprofesi sebagai konstruksi bangunan dan menyukai dunia blogger.