Harga Besi Beton – Membuat konstruksi bangunan memang membutuhkan perencanaan yang maksimal. Hal ini karena agar dapat tercipta sebuah bangunan yang kokoh dan dapat berdiri hingga puluhan tahun. Salah satu material konstruksi bangunan yang mempunyai fungsi sangat penting adalah besi beton.

Anda pasti sering menemukan besi beton yang terpasang pada tiang-tiang bangunan pada proyek bangunan di kota-kota besar. Adanya besi beton ini berfungsi untuk menjadikan rangka bangunan lebih lentur serta memiliki struktur beton yang kuat dalam konstruksi bangunan tersebut.

Tidak hanya itu saja, dalam konstruksi bangunan yang dilengkapi dengan rangka besi beton jika mengalami goncangan kecil akibat kendaraan yang melintasi gedung atau goncangan akibat gempa bumi, maka bangunan tersebut tidak akan mudah retak.

Menurut Standar Nasional Indonesia dalam konstruksi bangunan, penggunaan besi beton wajib mempunyai diameter berbanding lurus dengan penggunaan dimensi cor-coran. Maksudnya adalah semakin besar cor-coran beton yang digunakan, maka akan semakin besar juga jumlah beton dan ukuran yang diperlukan.

Pada umumnya besi yang digunakan mempunyai panjang 12 meter dengan diameter berukuran 10 mm maupun 8 mm. Akan tetapi, terdapat banyak besi beton yang keterangannya tidak ditulis dengan sesuai. Jadi, biasanya diameter besi yang asli akan ditulis lebih kecil daripada keterangan yang dituliskan.

Batas toleransi patokan diameter besi adalah 0,1 mm. Berikut ini adalah ukuran besi beton beserta beratnya yang sudah sesuai dengan Standar Nasional Indonesia.

  1. Besi beton ukuran 10 mm x 12 m dengan berat 7,4 kg.
  2. Besi beton ukuran 13 mm x 12 m dengan berat 12,48 kg.
  3. Besi beton ukuran 16 mm x 12 m dengan berat 19 kg.
  4. Besi beton ukuran 19 mm x 12 m dengan berat 26,8 kg.
  5. Besi beton ukuran 22 mm x 12 m dengan berat 35,8 kg.
  6. Besi beton ukuran 25 mm x 12 m dengan berat 46,2 kg.
  7. Besi beton ukuran 29 mm x 12 m dengan berat 62,28 kg.
  8. Besi beton ukuran 32 mm x 12 m dengan berat 75,72 kg.

Di luar dari ukuran tersebut, maka besi beton yang digunakan termasuk besi banci karena tidak sesuai dengan standar nasional. Saat ini terdapat banyak kontraktor nakal dan tidak bertanggung jawab yang menggunakan besi banci ini untuk konstruksi rangka bangunan. Penggunaan besi banci yang mempunyai harga lebih murah sehingga mereka bisa menekan biaya produksi dan mendapat keuntungan yang lebih besar. Dampak dari penggunaan besi banci ini memang tidak terlihat langsung, akan tetapi seiring dengan berjalannya waktu bangunan tersebut akan mengalami keretakan dan membahayakan orang-orang yang berada di dalam bangunan tersebut. Bangunan yang dibuat dengan menggunakan besi banci ini juga dapat roboh sewaktu-waktu, terutama ketika terjadi goncangan hebat.

Jenis Besi Beton

Terdapat tiga jenis besi beton yang dibedakan berdasarkan kebutuhan serta penggunaannya. Berikut ini adalah ketiga jenis besi beton tersebut.

  1. Besi Beton Ulir

Jenis besi beton ini berbentuk ulir yang teksturnya sama seperti ukuran yang ada pada sekrup. Tujuan dari bentuk ulir ini adalah agar dapat dihasilkan daya ikat yang baik diantara besi dengan cor-coran dari beton tersebut. Karakteristik dari besi beton ulir kaku dan juga sulit untuk ditekuk.

Hal inilah yang membuat besi beton ulir mempunyai daya tahan tekan hingga 400 Mpa. Akan tetapi, jenis besi beton ulir sulit untuk ditemukan karena hanya dijual untuk pemesanan dalam jumlah yang besar dan hanya dapat dibeli melalui distributor kepada kontraktor secara langsung. Harga besi beton inipun lebih mahal dibanding dengan jenis lainnya.

2. Besi Beton Polos

Berbeda dengan jenis besi beton ulir, besi beton polos mempunyai lapisan luar yang cukup licin karena tidak bertekstur. Hal inilah yang membuat daya ikat antara besi dan cor-coran beton tidak sekuat besi beton ulir. Pada besi beton polos, daya tekan minimalnya sekitar 250 Mpa.

Karakteristik besi beton polos mudah ditekuk serta mempunyai sifat yang lebih elastis. Besi beton polos ini sangat mudah untuk ditemukan dan dapat dibeli secara eceran serta mempunyai harga yang lebih murah. Fungsi dari besi beton polos adalah untuk mengikat besi beton ulir yang telah ditancapkan pada tiang bangunan.

3. Besi Beton Banci

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, jenis besi beton ini merupakan besi yang tidak sesuai dengan standar nasional dan sangat membahayakan bangunan jika tetap menggunakan besi beton banci. Meskipun harga besi beton banci jauh lebih murah dibandingkan jenis besi beton lainnya, namun penggunaan besi beton ini sangat tidak disarankan.

Harga Besi Beton Terbaru

Berikut ini adalah daftar harga besi beton terbaru yang wajib Anda ketahui.

   
   
   
   
   

 

Keunggulan Besi Beton

  1. Mempunyai struktur yang sangat kokoh.
  2. Daya tekan yang jauh lebih tinggi dibandingkan dengan material lainnya.
  3. Tahan lama dan lebih awet.
  4. Tahap api dan juga air.
  5. Bisa digunakan untuk berbagai macam bentuk, contohnya pelat, balok, atap kubah, kolom, dan lain sebagainya dengan beragam fungsi.
  6. Biaya perawatan yang sangat murah.
  7. Dapat dilakukan oleh pekerja pemula.
  8. Harga besi beton lebih murah jika dibandingkan dengan biaya material lainnya.
  9. Mempunyai sifat pemadatan yang baik karena akan semakin mengeras seiring dengan berjalannya waktu dan akan membuat besi beton menjadi semakin awet.

Kekurangan Besi Beton

  1. Waktu pengerjaan yang cukup lama.
  2. Daya kuat tarik yang rendah sehingga memerlukan penggunaan tulangan tarik.
  3. Biaya bekisting yang sangat mahal dan membutuhkan biaya sekitar dua pertiga dari total biaya beton.
  4. Sangat sulit untuk mengontrol proses penuangan serta perawatan beton karena membutuhkan ketepatan yang maksimal.
  5. Membutuhkan terlalu banyak campuran material lain sehingga tidak praktis.
  6. Terdapat banyak duplikasi besi beton yang tidak sesuai dengan standar nasional sehingga Anda harus memastikan jika besi beton yang dibeli sudah sesuai dengan standar.
  7. Memerlukan penampang yang besar dan berfungsi sebagai penahan berat pada beton.
  8. Penggunaan besi beton akan menentukan kualitasnya. Sehingga dibutuhkan konsistensi yang tepat agar kualitas besi beton lebih maksimal.
  9. Agar tercipta ketepatan dalam pemasangan besi beton, maka membutuhkan perawatan yang sedikit rumit.

Itulah tadi penjelasan mengenai besi beton beserta harga besi beton terbaru yang bisa menjadi gambaran bagi Anda terhadap material konstruksi yang satu ini. Pastikan jika Anda menggunakan besi beton yang berstandar agar tidak membahayakan kondisi bangunan nantinya. Hal ini karena keselamatan menjadi hal yang paling utama. Lebih baik jika biaya kontruksi yang dikeluarkan lebih besar dibandingkan dengan hasil bangunan yang tidak sesuai standar.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *